Propellerads
Propellerads

Cara Mencari Sinyal Internet Bagus di Dalam Rumah


Ketika bermain internet di rumah, pasti ada beberapa spot di rumah kamu yang mempunyai kekuatan sinyal yang bagus ataupun jelek. Pastinya, kamu ingin menghindari tempat di rumah kamu dimana sinyal internetnya lemah kan yang ngebuat kamu harus nunggu buffering ketika nonton YouTube, ataupun nge-lagketika sedang bermain game.
Ternyata, ada sebuah trik yang bisa kamu gunakan agar kamu tahu spot mana saja di rumah kamu yang mempunyai sinyal internet yang jelek dan bagus. Kali ini JalanTikus mau membagikan caranya ke kamu agar kamu bisa internetan dengan nyaman di rumah tanpa terganggu sinyal buruk yang membuat kamu kesel ketika bermain smartphone di rumah.
Pertama-tama, buatlah denah sederhana rumah kamu di atas kertas atau smartphone kamu.
Lalu, masuklah ke dalam mode field test untuk iOS dengan cara dial ke 3001#12345#, atau masuk ke Settings > Status > SIM Status di Android untuk melihat indikator kekuatan sinyal yang smartphone kamu tangkap.


Selanjutnya, berjalanlah keliling rumah dari satu titik ke titik lain yang biasa kamu singgahi untuk bermainsmartphone. Lihatlah seberapa kuat sinyal yang didapat, dan catat di denah yang kamu buat.
Jika indikator menunjukan -100 dBm menandakan kualitas sinyal yang buruk. Kualitas sinyal terbaik akan menunjukkan indikasi di -70 dBm.

Nah, sekarang kamu bisa lebih tahu deh, dimana ruangan yang terdapat sinyal kuat. Jadi, kamu bisa lebih lancarinternetan dan suara ketika kamu telepon akan lebih jernih. Ngga bete lagi deh pas main smartphone di dalam rumah.

Sumber: JALANTIKUS 

0 Response to "Cara Mencari Sinyal Internet Bagus di Dalam Rumah"

Post a Comment

Propellerads